Google

Senin, 10 September 2007

Jatuh Bangun Memulai Usaha

Jatuh Bangun Memulai Usaha

Jumat, 13 Jul 07 10:22 WIB
Kirim teman

Assalamualaikum wr, wb.

Saya bekerja sebagai seorang PNS, yang memiliki penghasilan tetap setiap bulannya.

Belum lama saya membuka usaha sendiri, dengan modal yang lumayan besar (untuk ukuran kantong saya). Usaha saya bergerak di bidang makanan cepat saji. Saya membeli merk dari salah satu perusahaan waralaba. "EXPRES FOOD" nama waralaba usaha saya.

Pada akhirnya usaha saya hanya bertahan sekitar 3 bulan. Sekarang usaha saya malah sudah tidak menghasilkan apa-apa lagi.

Saya sangat ingin memiliki usaha sendiri. Dengan banyaknya buku referensi mengenai wiraswasta yang saya baca, saya memberanikan diri membuka usaha itu. "berani memulai" kata kunci yang selalu didengungkan dalam memulai usaha (berdasarkan buku-buku yang saya baca).

Dari pengalaman itu saya bisa mengambil beberapa pelajaran, bahwa dalam memulai usaha tidak semudah yang dibayangkan, dibuuhkan kerja keras dan keilmuwan yang mumpuni. Banyak pelajaran berharga yang saya dapatkan.

Kelemahan saya dalam memulai usaha kemarin, karena terbatasnya modal maka saya tidak mendapatkan tempat yang strategis untuk usaha saya itu (Untuk sewa tempat di dalam mall saja berkisar 4 jt-an sebulan). Mungkin juga keilmuwan saya masih sangat dangkal sekali.

Yang ingin saya tanyakan:
1. Apakah memang dalam setiap memulai usaha selalu mengalami siklus seperti itu (gagal)??
2. Saya ingin mencoba memulai usaha lagi, dan tidak mau gagal lagi, apa yang harus saya lakukan??

Itu saja yang ingin saya sampaikan, atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Wassalamu'alaikun wr, wb.

Edy Kurniawan Ganda Yudha
ganda2binda at eramuslim.com
Jawaban

Wa ’alaikumsalam wr, wb.

Bung Edy. Pertanyaan anda saya balik. Apa jadinya jika setiap usaha langsung sukses setelah satu kali coba? Kalau begitu kejadiannya, saya yakin di dunia ini tidak akan ada lagi orang yang mau jadi karyawan, yang setiap bulan terima gaji.

Karyawan yang setiap bulan mendapatkan penghasilan tetap. Mereka akan memilih jadi pengusaha yang tetap berpenghasilan. Dan saya melihat, di sinilah keadilan Allah. Hanya mereka yang tahan banting, pantan menyerah, mau bekerja keras yang terus-menerus mencoba, yang bisa mendapatkan sukses. Sisanya, orang orang yang mau sukses secara instant, tidak akan dapat apa-apa akibat kemalasannya.

Alangkah tidak indahnya dunia, jika profesi setiap orang tidak berbeda. Justru perbedaan yang membuat dunia ini tampak indah. Kontras. Ada kaya ada miskin. Ada pengusaha, ada karyawan dan ada pengangguran. Ada yang sukes, ada yang gagal.

Bung Edy. Mencoba tanpa mau gagal, adalah sebuah kemustahilan. Bahkan Rasulullah yang kehidupan dunia dan akhiratnya sudah terjamin saja masih diuji dengan berbagai kegagalan dalam bidang usaha, dakwah maupun peperangan. Apalagi anda yang bukan rasul.

Satu-satunya cara untuk tidak gagal, adalah tidak usah mencoba. Saya yakin anda tidak akan pernah gagal seumur hidup. Tapi bersiaplah untuk hidup sengsara seumur hidup, karena itulah konsekuensi orang yang tidak mau mencoba sesuatu yang baru.

Demikian jawaban yang bisa saya berikan. Mudah-mudahan ada manfaatnya.
Selamat berwirausaha. Semoga Allah mengabulkan keinginan anda.

Wa ’alaikum salaam wr, wb.
Zainal Abidin

Tidak ada komentar:

Web Design Company & Website Design - SK Technologies is an offshore Web Development Company offering web design, ecommerce web development solutions from India.

Subscribe to bisnis_halal
Powered by groups.yahoo.com
Google